Ada pertanyaan “Apakah orang yang sakit maag boleh berpuasa?”. Jawabannya : Ya, boleh. Bagi penderita maag ringan, berpuasa justru akan mengurangi keluhan sakit dan membuat mereka merasa lebih sehat. Bagaimana bisa? Pasien dengan sakit maag fungsional biasanya merasakan sakit akibat pola makan yang tidak teratur, kebiasaan makan camilan berminyak dan minuman bersoda sepanjang hari khususnya siang hari, dan kebiasaan merokok. Ketika berpuasa, gaya hidup di atas terpaksa tidak dapat dilakukan. Hasilnya, hidup lebih sehat dan sakit maag berkurang.
Menahan lapar dan dahaga selama 14 jam, sudah pasti dapat meningkatkan asam lambung dan menimbulkan gejala-gejala sakit maag, seperti rasa sakit di daerah ulu hati disertai rasa mual, dan kembung. Bagi orang yang sehat, kondisi seperti ini bisa diatasi dengan hanya memilih makanan yang tepat saat sahur dan berbuka, serta menghindari kegiatan yang akan meningkatkan udara di dalam lambung dan asam lambung. Tapi, bagi para penderita maag, berpuasa bisa jadi memperberat kondisi lambung mereka.
Sedangkan, untuk penderita maag kronis, pasien disarankan agar melakukan pemeriksaan terlebih dahulu sebelum berpuasa. Pemeriksaan tersebut untuk melihat apakah kondisi pasien masih bisa diobati terlebih dahulu atau terpaksa melaksanakan puasa dengan tetap meminum obat untuk mencegah hal-hal yang tidak diharapkan.
Menjalankan pola makan yang sering dan sedikit-sedikit, memang mustahil dilakukan oleh penderita maag saat bulan puasa. Jadi, yang terpenting adalah selalu hindari makanan, minuman, dan gaya hidup yang dapat memperberat lambung mereka, seperti:
1. Makanan dan minuman yang banyak mengandung gas dan serat: sawi, kol, nangka, pisang ambon, kedodong, buah yang dikeringkan dan minuman bersoda.
2. Makanan yang memicu peningkatan asam lambung: kopi, minuman beralkohol (5-20%), anggur putih, sari buah sitrus, dan susu.
3. Makan berlemak yang sulit dicerna dan yang memperlambat pengosongan lambung: coklat, kue tart, dan keju.
4. Makanan yang merusak dinding lambung: makanan yang mengandung cuka dan pedas, merica, dan bumbu yang merangsang.
Satu lagi, penggunaan obat maag yang tepat juga akan mendukung kelancaran puasa kita nantinya. Mintalah resep dokter untuk mendapatkan obat yang sesuai dengan keluhan kita.
0 comments:
Post a Comment